-->

Tips Naik KRD Bandung Raya

avatar Administrator | 17.167.5 - 0007 | Sabtu, 22 September 2012
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Korps KRD memberikan kesempatan kepada Anda untuk berpartisipasi menjadi relawan/kontributor materi pemberitaan dalam rangka memberikan input positif kepada PT. Kereta Api Indonesia (Persero). Selengkapnya klik disini


Disponsori Oleh : Arief Pulsa On KRD Ekonomi
KRD Bandung Raya Kelas Ekonomi (K3)
Sebelum anda menggunakan KRD Bandung Raya Kelas Ekonomi (K3) maupun Kelas Bisnis (K2), sebaiknya Anda perhatikan tips berikut ini agar Anda selamat di perjalanan, dan semoga selamat sampai tempat tujuan.

Persiapan yang matang, mulai dari uang, perbekalan, dan waktu keberangkatan. Jika Anda tidak keburu menyiapkan perbekalan konsumsi untuk diperjalanan, tidak perlu khawatir karena ada saudara kita yang menjajakan makanan dan minuman ringan dengan harga yang relatif terjangkau di dalam KRD Bandung Raya Kelas Ekonomi (K3), sementara untuk di KRD Bandung Raya Kelas Bisnis (K2) hanya ada saat kereta transit dan atau bersilang. :-)

Datanglah ke Stasiun minimal 20 menit sebelum KRD Bandung Raya dijadwalkan tiba untuk menghindari hal - hal diluar dugaan seperti kemacetan saat diperjalanan menuju stasiun atau terkadang KRD Bandung Raya tiba dan berangkat lebih awal. Jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, parkirkanlah kendaraan Anda di tempat parkir resmi. Jangan lupa, pasang kunci ganda, untuk menghindari aksi pencurian.

Belilah karcis, relatif murah, dan sudah termasuk asuransi kecelakaan jasa raharja (antisipasi jika terjadi hal - hal yang tidak diinginkan).

Sehubungan dengan kebijakan boarding pass, maka tunggulah KRD Bandung Raya di tempat yang telah disediakan, jangan menyendiri di luar tempat yang telah disediakan (mengundang kerawanan).

Sebelum Anda masuk ke area dalam stasiun dan naik ke dalam KRD Bandung Raya, periksa kembali barang bawaan Anda, jangan sampai kehilangan dan atau tertinggal. Pastikan karcis yang telah Anda beli sesuai dan berada di tangan Anda, agar Anda menjadi penumpang yang tertib dan jujur. Semua kehilangan akibat kecerobohan Anda, merupakan tanggung jawab Anda pribadi. PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung terlepas dari segala klaim dan tuntutan.

Jangan mempergunakan dan atau memperlihatkan perhiasan emas dan barang elektronik selama di tempat terbuka, karena akan mengundang aksi kejahatan.

Berikan kesempatan penumpang yang akan turun terlebih dahulu, hindari berdesak - desakan di satu pintu. (Berdesak - desakan akan mempermudah aksi pencopet untuk beraksi)

Jangan diam dan berdiri di bordes (akses naik dan turun penumpang). Selain menghalangi penumpang yang akan naik dan turun, bordes merupakan tempat favorit pelaku pencopetan dan penjambretan.

Jika Anda tidak paham dengan rute perjalanan dan stasiun tujuan dimana Anda akan turun, tanyakanlah kepada Petugas Pemeriksa Karcis (Kondektur Perjalanan - KP). Jika kebetulan tidak sempat, pedagang asongan di KRD Bandung Raya dapat dipercaya untuk sekedar menanyakan stasiun dan pernak - pernik KRD Bandung Raya lainnya.

Sama halnya ketika Anda hendak naik, sebelum turun dari KRD Bandung Raya periksa kembali barang bawaan Anda, jangan sampai kehilangan dan atau tertinggal.

Terima kasih telah menggunakan jasa angkutan kereta api, semoga selamat diperjalanan dan selamat sampai tempat tujuan. (*) 
Print :
Print Friendly and PDF
| Penting : Publikasi dan kutipan wajib menyertakan www.korpskrd.blogspot.com

Posting Komentar

 
Contact : Redaksi | Kontributor | Administrator
Copyright © 2012.- KORPS KRD - All Rights Reserved
Terima Kasih Kepada PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung
Credit Poin to Creating Website Maskolis Special Thank's to Blogger